Komisi Gratis | Bisnis Online Tanpa Modal

Kotak Pandora

Dahulu kala ketika usia bumi ini masih muda, menurut mitologi Yunani selain manusia bumi ini dihuni juga oleh para Titan yaitu bangsa Raksasa ras keturunan para dewa. Satu diantara para Titan ini adalah Promotheus, salah satu Titan yang paling dibenci oleh Zeus raja dari seluruh Dewa-dewi Olympus, Zeus sangat benci dengan Promotheus karena Dia hendak mencuri cahaya pengetahuan dari puncak Olympus. Promotheus mempunyai seorang kakak bernama Ephimetheus, Zeus pun membenci Titan ini. Kedua kakak beradik ini sangat dibenci oleh Zeus sehingga Zeus memerintahkan seorang dewa yang dikenal sangat buruk rupa tetapi memiliki keahlian dan cita rasa seni yang mumpuni untuk membuat sebuah patung perempuan.

Dewa buruk rupa itu bernama Haphaestus, dia adalah anak dari Zeus sendiri hasil perkawinannya dengan Dewi Hera. Diceritakan bahwa Haphaestus adalah seorang yang buruk rupa yang memendam gelora Asmara terhadap Aphrodite sang dewi kecantikan, karena dirinya yang buruk rupa maka asmara yang menggelora tersebut tak kesampaian. Oleh karena cintanya yang begitu dalam kepada Aphrodite maka iapun membuat patung perempuan yang kecantikannya menyerupai Dewi Aphrodite.

Dalam penciptaannya patung perempuan tersebut dipenuhi oleh berkah dari dewa-dewi Olympus, Dewi Aphrodite menganugrahinya Kecantikan Abadi yang tiada tara, keanggunan dan gairah. Dewa Hermes memberinya Kecerdikan, Keberanian dan kemampuan untuk Merayu dan Membujuk. Dewa Demeter menunjukan dan mengajarinya cara memelihara Taman. Dewi Athena mengajarinya Ketangkasan dan memberinya Roh. Dewa Apollo mengajarinya Bernyanyi dengan Merdu dan mengajarinya memainkan alat musik petik.. Poseidon sang dewa laut memberinya kalung mutiara dan kesaktian agar tak pernah tenggelam. Horae Menambahkan daya tarik dengan menghiasi rambutnya dengan rangkaian bunga dan tumbuhan lain agar membangkitkan ketertarikan pria pada dirinya. Dewi Hera memberinya rasa ingin tahu yang besar, dan terakhir Zeus memberinya sifat nekat, nakal, dan suka bermalas-malasan.
Lengkaplah sudah sifat dan kecantikan patung itu.

Zeus senang dengan kesempurnaan patung itu dan lantas meniupkan udara kehidupan padanya. Patung tersebut berukuran lebih kecil dari ukuran manusia biasa. Patung yang sudah diberi kehidupan itu diberi nama Pandora. Oleh Zeus, Pandora dititipi pula sebuah kotak rahasia yang tak boleh dibukanya.

Kemudian Zeus sang raja dewa menghadiahkan patung tersebut pada Ephimetheus sang titan yang dibenci oleh Zeus. Promotheus memperingatkan kakaknya bahwa hal itu adalah tipu daya dari Zeus akan tetapi Epimetheus terlanjur menyukai dan mencintai Pandora (cinta pada pandangan pertama kali yeeee…). Karena kecantikan dari Pandora yang menawan hati Ephimetheus mata dan telinganya dia tutup yang ada hanya gelora asmara yang begitu besar terhadap Pandora (ci ilehhhhh emang cinta bikin buta bikin tuli, kebuktian ya ampe sekarang). Singkat cerita Ephimetheus dan Pandora pun hidup berdampingan. Pandora sendiri hingga beberapa lama mampu menatati perintah Zeus untuk tidak membuka kotak yang dititipkan Zeus. Tapi, lama kelamaan, Pandora penasaran dengan apa isi kotak yang dititipkan padanya. Maka dibukalah kotak tersebut. Dari dalam kotak, berhamburanlah segala macam keburukan, seperti penyakit, wabah kesedihan dan keputusasaan. Sejak itu, bumi mulai mengenal penyakit dan segala keburukan hidup lainnya. Hanya saja, ternyata, di dalam kotak itu juga masih ada satu benda lain. Benda itu kecil bentuknya. Namanya: “Harapan”. Benda inilah yang kelak digunakan manusia di bumi untuk terus bertahan dari segala macam penyakit, wabah, kesedihan, dll.

Comments :

2 Comment to “Kotak Pandora”
Unknown mengatakan...
on 

obat sipilis muujarab

obat sipilis mujarab

obat sipilis paling mujarab

obat mujarab penyakit sipilis

obat mujarab untuk sipilis

obat sipilis yang mujarab

obat sipilis yg mujarab

Unknown mengatakan...
on 

Perkenalkan, saya dari tim kumpulbagi. Saya ingin tau, apakah kiranya anda berencana untuk mengoleksi files menggunakan hosting yang baru?
Jika ya, silahkan kunjungi website ini www.kbagi.com untuk info selengkapnya.

Di sana anda bisa dengan bebas share dan mendowload foto-foto keluarga dan trip, music, video, filem dll dalam jumlah dan waktu yang tidak terbatas, setelah registrasi terlebih dahulu. Gratis :)

Posting Komentar

 

Readers

Facebook Reader

Check PageRank
Add to Technorati Favorites


My blog is worth $564.54.
How much is your blog worth?