Komisi Gratis | Bisnis Online Tanpa Modal

Zodiak Gemini (21 Mei-20 Juni) dan Kisahnya

Ada beberapa versi kisah mengenai asal-usul Zodiak Gemini ini Menurut Mitologi Yunani, Dewa Zeus sang penguasa langit sangat terpesona oleh kecantikan Ratu Leda, istri dari raja Tyndareus. (dasar dewa mata keranjang istri orangpun ia sikat….heheheh). Zeus berhasrat ingin mendekati Ratu Leda dan kemudian mendatangi sang Ratu dalam wujud Seekor Angsa Putih, dan kemudian terjadilah perkimpoian antara Angsa Putih Jelmaan Zeus dengan Ratu Leda. Sehingga atas kejadian tersebut Ratu Leda dari Sparta mempunyai dua set anak kembar masing-masing set terdiri dari lelaki dan perempuan. Yaitu diantaranya adalah Dua anak dari keturunan Raja Tyndareus Bernama Clytaemnestra (P) dan Castor (L). Sementara dari hasil hubungannya dengan Dewa Zeus yang menyamar menjadi seekor Angsa Putih, lahirlah Pollux (L) dan Hellen (P) (Hellen of Troy yang terkenal dengan kecantikannya itu loh, penyebab perang Troya).

Namun walapun begitu, Biarpun merupakan saudara tidak seayah kedua anak lelaki Ratu Leda sangat akur, Castor dan Pollux mempunyai hubungan yang sangat dekat sebagai seorang saudara. Castor sendiri adalah manusia biasa yang tidak memiliki keabadian lain halnya dengan Pollux ia memiliki keabadian karena Pollux adalah keturunan dari dewa Zeus.

Saat Castor tewas dalam suatu pertempuran, Pollux sangat berduka dan memohon kepada Dewa Zeus, ayahnya, agar mencabut keabadian yang dimilikinya sehingga ia bisa menyusul Castor. Zeus yang terharu melihat cinta Pollux yang begitu dalam terhadap saudaranya kemudian mengangkat mereka berdua ke angkasa dan membentuk konstelasi Bintang Gemini.

Pada versi lain dikisahkan bahwa Ketika ia merayu Ratu Leda dari Sparta, ia mengubah dirinya menjadi angsa cantik, dan dari telur yang dihasilkan Leda, dua set kembar lahir yaitu Castor dan Pollux dan Clytaemnestra dan Hellen. Castor dan Pollux adalah kembar, putra Ratu Leda, serta saudara dari Hellen dan Clytaemnestra. Dalam beberapa versi, Castor dan Pollux adalah putra Zeus sehingga mereka berdua abadi. Dalam versi lainnya, Pollux abadi sedangkan Castor tidak seperti yang dikisahkan diatas.

Karakter Dan Kepribadian Zodiak Gemini

Kelebihan Zodiak Gemini:
Adaptasi adalah kekuatan utama Gemini. Ini membuatnya menjadi satu dari sedikit orang yang selalu bisa keluar dari segala kesulitan hidup yang menerjang. Gemini juga cerdas, sopan dan energik secara alamiah. Ia biasanya akan disukai setiap orang yang dihadapinya karena ia sangat pandai bergaul.

Kekurangan Zodiak Gemini:
Kelemahan utamanya terletak pada sikapnya yang sangat tidak konsisten. Gemini seakan mempunyai dua kepribadian yang membuat moodnya sering berubah tanpa alasan yang jelas dari waktu ke waktu. Temperamen seorang Gemini juga terkenal buruk, ia bukanlah jenis orang yang bisa mengendalikan emosinya.

Cinta dan Jodoh Zodiak Gemini

Gemini adalah zodiak yang suka bergaul dan memiliki kharisma tersendiri. Ia biasanya sukses dalam pergaulan karena ia memang insan yang menarik, baik dari luar maupun dalam. Dan secara alami, orang berbintang Gemini memang termasuk orang yang suka dirinya dijadikan perhatian oleh lawan jenisnya.

Oleh karena sifatnya yang agak genit, Gemini biasanya sulit mendapatkan kepercayaan dalam hal kesetiaan dari pasangannya. Walaupun demikian, sebetulnya ketika ia telah menemukan kekasih sejatinya, ia bisa menjadi orang yang sangat perhatian, setia dan pengertian..



Comments :

6 Comment to “Zodiak Gemini (21 Mei-20 Juni) dan Kisahnya”
Anonim mengatakan...
on 

this is it

Anonim mengatakan...
on 

That's it!

Na.Chang mengatakan...
on 
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Na.Chang mengatakan...
on 
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Na.Chang mengatakan...
on 

Artikelnya keren kak, ijin copas buat di jadiin referensi yan
Creepy Pasta Indonesia
Hack Judi Online

Unknown mengatakan...
on 

Mantapp

Posting Komentar

 

Readers

Facebook Reader

Check PageRank
Add to Technorati Favorites


My blog is worth $564.54.
How much is your blog worth?